Tesla Siapkan Mobil yang Bisa Berenang dan Menyelam di Air


Selama ini, mungkin kita hanya menyaksikan mobil berjalan di dalam air lewat film laga James Bond, seperti The Spy Who Loved Me. Sekarang Tesla akan segera membuat mobil tersebut nyata dan akan segera terwujud.

Seperti dilaporkan dari Autopro, oleh Car and Driver, seorang peserta bertanya kepada Musk apakah Tesla sedang menggarap kendaraan amfibi listrik yang dapat dikendarai baik di bawah air maupun di darat.

Sementara hampir semua bos industri otomotif akan menolak pertanyaan semacam itu sebagai pertanyaan tidak masuk akal.

Namun Musk mengungkapkan bahwa, Tesla telah memikirkan kendaraan semacam itu.

Tesla tidak hanya memikirkan kendaraan amfibi listrik tetapi Musk mengatakan bahwa perusahaannya masih kesulitan soal perancangan desain. "Saya pikir pasar untuk mobil amphibi akan kecil, tapi kami antusias, dan Tesla tentunya akan membuatnya," kata Musk tentang kendaraan itu.

Rencana Musk sendiri untuk untuk mengembangkan mobil kapal selam itu diutarakan lewat media sosial Twitter pada 24 Mei 2017 lalu.

Mimpi terbaru Musk itu mulai terkuak saat ia membeli sebuah mobil Lotus berwarna putih yang pernah digunakan dalam film James Bond "The Spy Who Loved Me" dalam sebuah pelelangan pada 2013 silam.

Dalam lelang itu, Musk membeli mobil tersebut dengan harga 866.000 dolar AS (Rp11,52 miliar). Mobil itu kemudian dipajangnya di Studio Desain Tesla di Hawthorne, California, AS.

Dalam film dari tahun 1977 tersebut, mobil Lotus putih itu merupakan salah satu peralatan canggih Bond, si agen rahasia Inggris. Kelebihannya adalah mobil itu bisa berubah menjadi kalap selam.

Setelah bertahun-tahun dibeli, Musk kembali menyinggung soal Lotus putih itu melalui Twitter pada pekan lalu. Ia membahas mobil itu saat seorang follower-nya bertanya apakah ia akan benar-benar mengembangkan mobil yang bisa menyelam di dalam air.

"(Saya) tetap akan mempertahankan Lotus Bond itu seperti apa adanya. Desain yang seperti itu tidak bisa benar-benar berubah dari mobil menjadi kapal selam. Kami sudah punya desain yang bisa," tulis Musk di akunnya Twitter-nya, @elonmusk.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.